Popular Posts of The Week

October 02, 2016

BATAM Trip 2016 (Part 3) : Kuliner Malam Food Court A2 - Komp. Penuin Center

Setelah membahas kuliner malam di Pujasera Astro, maka di postingan ini gue akan membahas kuliner malam di Food Court A2, yang lokasinya berada persis di depan Hotel Gideon. Jadi kalian cukup menyebrang jalan saja dari Hotel Gideon, hehehe.. 


Ukuran Food Court A2 ini jauh lebih besar dibandingkan dengan Pujasera Astro. Hmm.. Suasananya mirip sekali dengan suasana kuliner malam di Singapore yang mana didominasi oleh warga keturunan Tionghoa, makanan non-halal (tapi makanan halal -nya juga ada kok), dan sesekali terdengar suara berisik dari para pengunjung yang sedang mengobrol dengan bahasa mandarin.. Hihi..




Well.. Singkat cerita, inilah pesanan gue dkk saat itu, yang gue dkk pesan dari outlet yang terpisah :p Tapi sayangnya gue tidak sempat mengambil foto dari outlet mana saja gue dkk memesan makanan.. Hihi.. 

[ Kwetiau Kangkung Belacan - no more than IDR 30.000,- ]

Kwetiau Kangkung Belacan ini adalah kwetiau yang dimasak bersama dengan kangkung dan kemudian diberi tambahan bumbu belacan atau terasi. Pada menu makanan ini, diberikan sedikit kuah, potongan tomat, dan irisan cabai rawit dan bumbu pedas lainnya (tapi rasanya di lidah gue tidak terlalu pedas kok :p)

Yang paling spesial adalah... Taraaaaaa.. Potongan kulit babi goreng di atas kwetiau.. And you know what.. Ketika kulit babi goreng tersebut kita makan bersama dengan kwetiaunya, maka seketika akan meleleh dimulut karena suhu panas dari kwetiau -nya.. Dan itu enak sekali.. Yumss.. 

[ Kwetiau Siram - no more than IDR 30.000,- ]

Menu berikutnya adalah Kwetiau Siram, yang terdiri dari kwetiau dengan siraman kuah kental (seperti kuah capcay), potongan daging ayam, udang, bakso ikan yang bentuknya seperti potongan kwetiau (berwarna putih dan coklat), dan sayur hijau. 

Rasa Kwetiau Siram ini tergolong enak dilidah gue, walaupun tidak ada sensasi nikmat 'mengejutkan' seperti kulit babi pada menu Kwetiau Kangkung Belacan. Hihi.. 

Well.. Itulah menu makanan yang sempat gue cicipi di Food Court A2 - Komp. Penuin Center - Batam. Sekian cerita gue guys.. Sampai jumpa di postingan berikutnyaaaa :D


FOOD COURT A2
Komplek Penuin Center
(depan Hotel Gideon)

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...